Cara Bayar Tagihan Listrik Melalui Internet Banking BCA atau klik BCA

Baca Juga Artikel Menarik Lainya

Cara bayar listrik melalui internet banking bca-. Banyak manfaat yang kamu dapatkan jika kamu mempunyai internet banking salah satunya dari sisi kemudahan dan tidak ribet. Internet banking mempunyai banyak fitur untuk membantu keseharian kamu. Internet banking bisa kamu gunakan untuk transfer uang sesama bank dan antar bank, membayar tagihan melalui internet banking terasa jauh lebih mudah,pembelian pulsa maupun token listrik hanya beberapa klik,cek sisa saldo rekening melalui internet banking dan cek mutasi rekening serta masih banyak lagi fitur lainya.

Bagi yang sudah lama menggunakan internet banking tentunya terasa gampang untuk menggunakannya, namun terasa sulit bagi yang pemula menggunakan internet banking. Untuk itu admin akan menjelaskan cara menggunakan internet banking untuk bayar tagihan listrik. Agar dapat menggunakan layanan internet banking bca pastikan kamu telah mempunyai akun userID dan password internet banking bca. 

Untuk registrasi internet banking bca bisa datang lansung ke Bank BCA terdekat dilokasi kamu. Ikuti langkah -langkah bayar tagihan listrik melalui internet banking bca seperti pada penjelasan berikut ini.

Cara cek tagihan listrik Melalui Internet Banking BCA

Sebelum membayar tagihan listrik ada baiknya kamu cek dulu berapa jumlah pembayaran listrik bulan sekarang, apakah ada denda bayar listrik. apakah jumlah tagihan listrik bulan ini meningkat dibanding bulan kemarin.jika berhasil cek tagihan listrik kamu akan melihat semua informasi mulai dari nomor meteran, jumlah meteran, jumlah bulan, denda jika ada, nama pemilik meteran.

  • Akses website resmi bca disini
  • Kemudian login internet banking bca
  • Masukan userID dan pasword internet banking bca
  • lalu tekan "Login"
  • Pada menu utama pilih menu "Pembayaran"
  • Pada sub menu pilih "Listrik/PLN"

Lalu masukan ID pelanggan pada kolom yang tersedia (ceklisk pada simpan ke daftar pembayaran) ini bertujuan untuk mempermudah pembayaran listrik berikutnya, jadi kamu tidak perlu memasukan manual lagi nomor meteran, tapi hanya memilih saja dari daftar yang telah disimpan tersebut.

Setelah memasukan ID pelanggan atau nomor meteran otomatis akan muncul data pelanggan,pastikan data-data tersebut telah sesuai dengan data/nama kamu telah benar dan lansung tertera berapa jumlah tagihan listrik bulan ini.Untuk biaya Administrasi(adm) dikenakan sebesar Rp.3000. 

Nah sampai pada langkah ini kamu telah berhasil cek tagihan listrik, kamu bisa melanjutkan untuk bayar tagihan atau lain waktu.

Cara Bayar Tagihan Listrik Melalui Internet Banking BCA

Langkah-langkah bayar tagihan listrik hampir sama dengan cara cek tagihan, namun untuk pembayaran kamu harus melanjutkan sampai langkah terakhir setelah mengetahui jumlah tagihan listrik. Untuk lebih jelasnya lihat panduan bayar listrik via klik bca berikut ini.

  • Login internet banking bca
  • masukan userID dan Password
  • Pilih menu "Pembayaran"
  • Pilih sub menu "Listrik/PLN"
  • Masukan ID pelanggan / Nomor meteran
  • Periksa data-data yang muncul seperti
  1. Nomor meteran
  2. Nama pemilik meteran
  3. Jumlah tagihan
Jika semua data data tersebut telah benar dan sesuai, kita lanjut ke proses pembayaran listrik via klikbca.Ambil keyBCA kamu, lalu masukan PIN keyBCA.lalu masukan Appli yang diminta, jika pada layar klikbca menampilkan appli 2. Silahkan tekan appli 2 pada keyBCA, kemudian masukan angka yang tertera pada layar ke keybca. Setelah itu masukan angka respon dari keybca ke layar internet banking.Setelah itu tekan ENTER atau kirim untuk memproses pembayaran tagihan listrik.Cetak struk pembayaran sebagai bukti pembayaran yang sah.

cara-menggunakan-key-bca-internet-banking-appli-1

Jika kamu bingung cara menggunakan keybca internet banking bca appli 1 lihat pada gambar berikut ini


cara-menggunakan-token-bca-key-bca-appli-2
Bila kamu bingung menggunakan token key bca untuk appli 2 lihat gambar diatas.

Nah itulah ulasan mengenai cara cek tagihan listrik melalui internet banking bca. semoga dengan adanya ulasan ini bisa membantu kamu yang ingin membayar tagihan listrik melalui klikbca. Banyak kata bila ada salah kata dalam penulisan artikel diatas.

0 Response to "Cara Bayar Tagihan Listrik Melalui Internet Banking BCA atau klik BCA"

Post a Comment